Minggu, 31 Maret 2019

Potensi Keuntungan Berjualan Bensin Eceran

Setiap kendaraan bermotor sudah dipastikan butuh bahan bakar sebagai sumber energi penggerak. Sepeda motor dan mobil mengkonsumsi bensin dan tidak boleh tidak habis dari tangki kendaraan. Di situlah potensi menguntungkan untuk siapa saja yang bisnis pengadaan BBM atau berjualan bensin eceran. Tempat membeli bensin untuk kendaraan dikenal dengan istilah SPBU atau Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum dan sarana itu ditunjuk resmi perusahaan BUMN Pertamina.

Sementara itu antara kebutuhan asupan bensin dengan ketersediaan sarana penjualan bahan bakar eceran begitu tidak relevan maka usaha berjualan bensin eceran menjadi potensi bisnis yang menggiurkan dan pastinya menguntungkan. Bila diasumsikan motor roda dua butuh 1 liter bensin per hari maka kebutuhan bensin untuk motor di suatu kota dikalikan jumlah seluruh motor di wilayah tersebut. Begitupun mobil yang dalam sehari diasumsikan minimal membutuhkan 4 liter bensin pertamax atau pertalite maka semakin besar lagi.

Seiring jumlah kendaraan terus meningkat maka tak bisa dipungkiri di SPBU ngantri pengisian bensin setiap hari makin panjang, terlebih di pagi atau sore hari secara serentak mengisi bensin untuk kebutuhan kendaraan mereka. Hal inilah kemudian yang mendorong warung-warung di pinggir jalan menjual bensin eceran untuk memenuhi kebutuhan para pengendara bermotor membeli bensin tanpa harus menunggu lama.

Keuntungan yang diraih dari berjualan bensin eceran itu dengan mengambil margin per liter minimal Rp.1000,-. Jadi kalau sehari dapat menjual sekitar 100 liter maka per hari dapat profit keuntungan Rp.100.000,- rupiah. Kalkulasi inilah yang menjadi potensi bisnis warung bensin eceran menambah income penghasilan mereka. Apalagi bila tempat berjualan bensin itu di tempat yang strategis di daerah yang banyak dilalui kendaraan sementara Pom Bensin Pertamina jauh dari tempat tersebut bisa menjual lebih banyak dari yang diperkirakan.

Potensi bisnis berjualan bensin eceran menjadi tips usaha anda saat ini dengan landasan pemikiran berikut ini :
  1. Kebutuhan masyarakat akan bahan bakar bensin yang semakin meningkat seiring jumlah kendaraan yang begitu meninggi.
  2. Begitu luasnya wilayah yang belum terjangkau oleh SPBU menjadi banyak pilihan tempat untuk membuka usaha berjualan bensin di tempat tersebut.
  3. Tersedia teknologi mesin alat usaha berjualan bensin eceran bernama pom mini atau Pertamini Digital yang memudahkan orang melayani pembelian bensin seperti halnya di SPBU.
Kesimpulan di atas menjadi alasan banyak orang membuka usaha berjualan bensin eceran berbagai jenis produk Pertalite, Premium, Pertamax, dan Solar. Tetapi juga perlu diperhatikan bukan hanya potensi peluang keuntungannya saja, namun kemungkinan-kemungkinan kerugian seperti gulung tikar karena tidak lagu atau sering tekor jumlah literan dan uang yang didapat perlu dipikirkan juga.

Anda dapat memulai usaha anda berjualan bensin eceran dengan menerapkan sistem manajemen dasar yang dikenal dengan POAC. Planing atau perencanaan, Orgnaizing atau sumber daya orang yang berjualan, Actualing yaitu jam waktu berjualan dan Controling yakni evaluasi pendapatan harian, mingguan hingga bulanan.
Demikian uraian ini sebagai tips usaha anda mendapat keuntungan dalam berjualan bensin eceran. Semoga menjadi sumbangan pemikiran dan dapat bermanfaat untuk anda.
Load disqus comments

0 komentar